Cara Aktivasi Akun Mobile JKN BPJS Kesehatan
Halo bos bis semuanya! Assalamualaikum! Aplikasi Mobile JKN yang dikeluarkan oleh BPJS Kesehatan memiliki fitur-fitur yang sangat bermanfaat untuk para pesertanya. Contohnya untuk mengakses layanan kesehatan. Dengan bantuan aplikasi Mobile JKN, bos bis tidak perlu mengantri terlalu lama di faskes kesehatan. Cukup dengan mengantri online dengan mendaftar antrian melalui aplikasi Mobile JKN. Selain itu, ada juga fitur informasi kartu, pembayaran, penggantian kelas, ubah data peserta dan masih banyak lagi.
Karena keberagaman fitur ini, sebaiknya para peserta BPJS Kesehatan menginstall dan mengaktivasi aplikasi Mobile JKN ini di handphone masing-masing. Caranya cukup mudah, oting akan tunjukkan caranya di bawah ini. Mari kita langsung saja ke tutorial cara aktivasi akun Mobile JKN BPJS Kesehatan.
1. Install dan buka aplikasi Mobile JKN
Bos bis dapat menginstall aplikasi ini melalui Google play store dan App store secara gratis. Jika sudah terinstall dengan baik, silahkan buka aplikasi Mobile JKN ini.
2. Klik daftar
Klik tombol daftar yang ada di bagian paling bawah halaman login.
3. Klik aktivasi akun
Karena sudah terdaftar menjadi peserta JKN KIS atau BPJS Kesehatan, maka klik pilihan aktivasi akun.
4. Isi semua data dengan lengkap
Ini adalah halaman pendaftaran untuk pengaktivan akun. Silahkan isi semua data di bawah ini. Mulai dari No. kartu BPJS, No. KTP, Tanggal lahir, Nama Ibu Kandung, Buat password dan konfirmasi password, mengisi nomor handphone dan juga email.
5. Masukkan kode verifikasi
Mobile JKN akan meminta kode verifikasi sebagai bentuk keamanan. Silahkan masukan kode verifikasi yang sudah bos bis dapatkan dari inbox email lalu klik verifikasi.
6. Klik register
Jika verifikasi sudah berhasil, klik tombol register. Tunggu proses pengaktivan selesai dan aplikasi Mobile JKN dapat bos bis gunakan.
Jadi itulah cara aktivasi akun Mobile JKN BPJS Kesehatan. Terima kasih sudah membaca hingga akhir dan semoga bermanfaat. Jika ada pertanyaan silahkan hubungi oting dengan klik ikon whatsapp di bawah ini. Bos bis juga bisa mencari artikel lain dengan memasukkan kata kunci ke kolom pencarian yang ada di bagian atas halaman ini.