Cara Daftar Mengaktifkan Notifikasi SMS Banking BSI di Aplikasi BSI Mobile
Bank Syariah Indonesia (BSI) terbentuk dari penggabungan ketiga bank BUMN yaitu Bank Syariah Mandiri, BNI Syariah dan BRI Syariah. BSI telah menjadi bank syariah yang besar dan menarik banyak minat nasabah untuk membuka rekening di Bank Syariah Indonesia. Jika nasabah sudah memiliki rekening di BSI, maka nasabah bisa mengaktifkan BSI Mobile Banking untuk mempermudah transaksi perbankan. Di artikel ini akan dijelaskan Cara Daftar Mengaktifkan Notifikasi SMS Banking BSI di Aplikasi BSI Mobile dengan mudah.
Penjelasan Notifikasi SMS Banking
Notifikasi SMS banking BSI adalah pemberitahuan jika ada transaksi debit/kredit melalui fitur SMS ke nomor HP terdaftar. Biaya notifikasi SMS adalah Rp 500/sms yang biayanya akan dipotong langsung melalui mutasi rekening di BSI Mobile Banking. Semakin banyak pemberitahuan SMS yang masuk, maka semakin tinggi biaya notifikasi jadi nasabah harus lebih bijak saat mengaktifkan notifikasi SMS Banking BSI.
1. Buka Aplikasi BSI Mobile
Pastikan nasabah sudah aktivasi BSI Mobile Banking, selanjutnya pilih tiga garis di kiri atas dan pilih menu info rekening.
Baca juga https://tongbos.com/p/cara-aktivasi-bsi-mobile-banking/
2. Pilih Registrasi Notifikasi
Selanjutnya pilih menu registrasi notifikasi.
3. Pilih SMS Notifikasi
Selanjutnya pilih menu SMS notifikasi
4. Masukkan nomor handphone
Pastikan nomor handphone yang dimasukkan adalah nomor hp yang sama yang terdaftar di BSI Mobile Banking.
5. Pilih Nominal Notifikasi
Nominal notifikasi adalah jumlah minimum transaksi yang dipilih untuk pemberitahuan notifikasi via sms. Jika nasabah memilih nominal notifikasi Rp 1.000.000, maka jika ada transaksi minimum Rp 1.000.000, nasabah akan mendapat notifikasi via SMS.
6. Pilih Transaksi Debit dan/atau Kredit
Nasabah bisa memilih transaksi apa saja yang ingin diberitahukan via notifikasi SMS. Bisa transaksi masuk/kredit saja, transaksi keluar/debit saja, ataupun keduanya debit dan kredit.
7. Masukkan PIN BSI Mobile
Selanjutnya masukkan PIN BSI mobile yang terdiri dari enam digit angka.
Penutup
Demikian artikel Cara Daftar Mengaktifkan Notifikasi SMS Banking BSI di Aplikasi BSI Mobile, semoga infonya bermanfaat. Jika ada hal yang ingin ditanyakan lebih lanjut, silakan kontak whatsapp di bawah ya. Terima kasih!