Cara Melihat Pesan Masuk Di Tiktok
Halo bos bis semuanya! Assalamualaikum! TikTok menjadi salah satu sosial media yang paling populer di Indonesia. Saat ini banyak pengguna TikTok yang mendapatkan banyak penghiburan dari sosial media yang satu ini. TikTok memang pada dasarnya merupakan aplikasi berbagi video pendek. Namun, tidak hanya itu. TikTok juga memiliki fitur untuk saling follow atau berteman di dunia maya, berbelanja dan mengobrol melalui komentar dan juga pesan pribadi.
Letak pesan pribadi ini sebenarnya cukup tersembunyi. Bagi bos bis yang mungkin baru menggunakan aplikasi ini pasti akan sedikit kebingungan. Untuk itu, oting di sini hadir untuk menuliskan tutorial mengenai cara melihat pesan masuk di TikTok. Dengan begitu, bos bis bisa membalas pesan atau mengirimkan pesan ke teman. Mari kita langsung saja ke tutorialnya.
1. Buka aplikasi TikTok
Pastikan bos bis sudah login menggunakan akun yang aktif digunakan.
2. Klik kotak masuk
Klik menu kotak masuk yang ada di sebelah kiri profil.
3. Klik ikon pesawat kertas
Setelah masuk ke menu kotak masuk, tidak lantas bos bis mendapati halaman pesan TikTok. Karena di kotak masuk ini lebih ke notifikasi aktivitas yang terjadi di TikTok yang berhubungan dengan akun TikTok bos bis. Untuk masuk ke halaman perpesanan, klik ikon pesawat kertas yang ada di pojok kanan atas.
4. Tampilan pesan TikTok
Di sinilah halaman pesan TikTok. Bos bis bisa melihat semua pesan dari teman yang masuk ke akun bos bis.
5. Kirim pesan
Klik pada kotak pesan lalu kirim pesan dari halaman pesan seperti pada gambar di bawah ini.
Jadi itulah cara melihat pesan masuk di TikTok. Lihat dan balas pesan yang masuk dari dan ke teman bos bis. Terima kasih sudah membaca hingga akhir dan semoga bermanfaat. Jika ada pertanyaan silahkan hubungi oting dengan klik ikon whatsapp di bawah ini. Bos bis juga bisa mencari artikel lain dengan memasukkan kata kunci ke kolom pencarian yang ada di bagian atas halaman ini.