Cara Membaca Google Play Book dengan Tampilan Seperti Wattpad

Halo BosBis semua! Kali ini Oting mau menjelaskan cara membaca Google Play Book dengan tampilan seperti Wattpad. Lebih tepatnya menjelaskan tentang ebook dan tampilan membacanya dari kedua platform tersebut. Mari kita mulai, jangan skip sebelum baca sampai habis ya.

Sekilas tentang Wattpad

Perlu diketahui bahwa Wattpad adalah platform menulis dan membaca online dengan UI yang sederhana. Wattpad membiarkan penggunanya untuk membaca langsung tulisan yang dipublikasikan oleh penulis melalui aplikasinya. Tampilan tulisan yang digunakan wattpad punya sistem Flow Text, dimana kamu bisa mengubah jenis font dan mengubah ukuran font tanpa harus memperbesar layar. Sistem seperti ini sebenarnya sudah ada di ebook kindle besutan amazon.

Sekilas tentang Google Play Book

Google play book adalah platform jual beli ebook online, berbeda dengan Wattpad yang di setiap novel bisa kita lihat menu per-chapter dan juga ada cerita bersambung yang bisa kita ikuti setiap hari atau setiap minggu. Google play book memiliki sistem; penulis mengunggah file dan pembaca mengunduhnya, bukan menulis langsung di playbook seperti yang dilakukan di Wattpad. Karena hal inilah, tampilan ebook tergantung dari ekstensi ebook yang diunggah penulis.

Ebook di Google Play Book dengan tampilan serupa Wattpad

Sebenarnya banyak ebook yang memiliki sistem tampilan Flow Text seperti Wattpad. Tapi hanya dari beberapa penerbit saja. Contohnya, penerbit Mizan Group. Unggahan buku penerbit Mizan, Noura dan Bentang sudah bisa menggunakan fitur Flow Text, sedangkan ebook lainnya biasanya diunggah dengan ekstensi PDF sehingga tidak bisa menggunakan fitur Flow Text. Ebook yang memiliki fitur Flow Text ini biasanya diunggah dengan ekstensi .mobi atau .epub. Jika sudah mendukung fitur ini, kamu bisa mengubah font, mengubah ukuran font, mengatur cahaya bahkan mengatur warna background, persis seperti Wattpad.

Kesimpulan

Jadi jika ingin punya pengalaman membaca yang sama dengan Wattpad di Google Play Book, cobalah cari ebook yang memang sudah mendukung fitur Flow Text. Ciri-cirinya memang agak sulit ditebak karena tidak ada keterangan di bagian deskripsi. Tapi kamu bisa coba lihat sample-nya dulu untuk memastikan apakah mendukung fitur tersebut atau tidak.

NB: Tertarik topik artikel gaya hidup? Yuk, mengobrol dengan kami.

artikel ini disiapkan oleh:

GR

full-time businessman. S1 T. Kelautan ITB. S2 MBA ITB.

pertanyaan lebih lanjut hubungi via WhatsApp
Tags:
Categorised in: