Cara Membatalkan Pesanan Lazada Yang Tidak Bisa dibatalkan
Halo bos bis semuanya! Assalamualaikum! Pada dasarnya membatalkan pesanan saat berbelanja online bisa dilakukan dan juga tidak bisa dilakukan tergantung kondisinya. Jika pesanan masih belum diproses, tentu bisa dilakukan dengan mudah. Tapi, jika pesanan sudah diproses atau bahkan sudah dalam pengiriman inilah yang tidak sulit untuk dilakukan karena bisa merugikan berbagai pihak. Pembatalan pesanan bisa terjadi karena mungkin pembeli salah memasukkan quantity, size, produk yang ingin dibeli atau bahkan yang lebih ekstrim yang pernah terjadi sama oting adalah salah memasukkan alamat. Untuk itu saat melakukan pemesanan online, penting sekali untuk memeriksa keseluruhan data sebelum menekan tombol checkout.
Oting akan menjelaskan cara membatalkan pesanan mulai dari membatalkan pesanan yang belum diproses sampai ke yang sudah diproses.
Membatalkan pesanan yang belum diproses
Seperti yang sudah oting tuliskan di atas membatalkan pesanan yang belum diproses masih bisa dilakukan.
1. Buka menu akun
2. Klik lihat semua pesanan
3. Klik pada pesanan diproses
4. Klik batal
Membatalkan pesanan yang sudah diproses
Ada 2 kondisi untuk membatalkan pesanan yang sudah diproses ini. Kondisi pertama, pesanan dengan metode COD dan kondisi kedua, pesanan dengan metode transfer.
Pesanan dengan metode COD
Untuk metode COD ini, sebenarnya bos bis bisa langsung menolak pesanan saat kurir mengantarkan pesanan. Tapi perlu diingat, jika bos bis melakukan hal ini, kurir bisa dianggap tidak menyampaikan paket atau pesanan dan gaji kurir bisa jadi dipotong sesuai dengan kebijakan masing-masing perusahaan kurir. Jadi perlu hati-hati saat melakukan penolakan pesanan COD karena bisa merugikan banyak pihak.
Pesanan dengan metode transfer
Untuk membatalkan pesanan dengan metode transfer, bos bis harus menerima barangnya terlebih dahulu. Artinya, kurir sudah harus mengantarkan paket tersebut ke alamat bos bis. Untuk pembatalan, jangan buru-buru menekan tombol yang menyatakan “pesanan diterima” karena kita akan mengajukan pengembalian. Jika bos bis sudah menekan tombol yang menyatakan barang sudah diterima oleh bos bis, tombol pengajuan pengembalian tidak akan muncul.
1. Buka menu akun
2. Klik lihat semua pesanan
3. Klik pada pesanan dikirim
4. Klik pengembalian saya
5. Isi semua data dan kirim
Itulah cara membatalkan pesanan Lazada yang tidak bisa dibatalkan. Terima kasih sudah membaca hingga akhir, jika ada pertanyaan silahkan hubungi oting dengan klik ikon whatsapp di bawah ini. Bos bis bisa juga lihat tutorial lainnya dengan mengetik kata kunci di kolom pencarian yang berada di paling atas.