>

Cara Menandai Beat Musik di Aplikasi CapCut

Cara Menandai Beat Musik di Aplikasi CapCut

Halo BosBis semuanya! Assalamualaikum! Kali ini Oting mau berbagi tutorial untuk menandai beat musik di aplikasi CapCut. Beat lagu sering digunakan dalam pengeditan video pendek, di mana video tersebut akan diberikan efek sesuai dengan beat pada lagu. Semakin ahli seseorang dalam mengedit video dengan beat, akan semakin bagus video tersebut. Pengeditan dengan beat lagu ini memang sudah berada di tahap advance ya BosBis. Dan sebelum mengedit video dengan beat, BosBis perlu menandai beat lagu terlebih dahulu agar lebih memudahkan pengeditan.

Yuk, kita langsung saja ke tutorial menandai beat musik di aplikasi CapCut.

1. Buka aplikasi CapCut

2. Klik proyek baru

Klik new project
Klik new project

3. Pilih video yang akan diedit

Pilih video
Pilih video

4. Pilih audio

Di tahap ini kita akan memilih audio untuk ditandai beatnya, bisa musik bisa juga suara biasa tergantung BosBis mau memilih yang mana. Tapi secara umum beat memang berhubungan dengan musik.

Pilih audio
Pilih audio

5. Klik sound

Klik sound
Klik sound

6. Klik extract sound from video

Pada tahap ini BosBis bisa saja memilih langsung sound/musik yang disediakan CapCut tapi juga bisa mengambilnya dari video dengan mengklik extract sound from video.

Klik extract sound from video
Klik extract sound from video

7. Pilih video

Pilih video
Pilih video

8. Klik extract sound only

Klik extract sound only
Klik extract sound only

9. Klik tombol plus

Sound/musik dari video tadi sudah ada dalam daftar musik, kita tinggal klik tombol plus untuk menambahkan musik ke dalam kanvas.

Klik tombol plus
Klik tombol plus

10. Atur posisi musik dengan drag

Atur posisi musik dengan drag
Atur posisi musik dengan drag

11. Tap pada musik lalu pilih Match out

Klik match out
Klik match out

12. Klik add beat untuk menandai secara manual lalu klik ceklis

BosBis bisa menambahkan beat secara manual dengan klik add beat di setiap beat yang akan ditandai.

Klik add beat
Klik add beat

13. Klik auto generate untuk menandai beat secara otomatis

Jika BosBis tidak mau repot, bisa gunakan fitur auto generate untuk menandai beat secara otomatis. CapCut akan memberikan 2 opsi beat. Dimana beat 1 biasanya beat dengan jarak yang lebar, dan beat 2 biasanya beat dengan jarak yang sempit.

Klik auto generate
Klik auto generate

Itu saja tutorial kali ini, terima kasih sudah membaca sampai akhir dan semoga bermanfaat. Jika ada pertanyaan, silahkan hubungi Oting dengan klik ikon WhatsApp yang ada di bawah ini.

artikel ini disiapkan oleh:

GR

full-time businessman. S1 T. Kelautan ITB. S2 MBA ITB.

pertanyaan lebih lanjut hubungi via WhatsApp
Categorised in: ,