Cara Mengembalikan Akun Lazada Yang Hilang
Halo bos bis semuanya! Assalamualaikum! Saat pertama kali membuat akun Lazada, Lazada akan meminta kita untuk memverifikasi nomor handphone yang terdaftar dan juga email. Setelah login pada pertama kalinya itu, seringnya kita tidak akan pernah melogout dan membiarkan akun Lazada kita login seterusnya. Sehingga memudahkan kita saat membuka aplikasi Lazada dan berbelanja, karena kita sudah tidak perlu login ulang. Tapi adakalanya kita menemui error seperti akun Lazada yang tiba-tiba hilang atau terlogout sendiri. Jika bos bis menemui masalah seperti ini, tidak perlu panik atau sampai membuat akun baru. Bos bis cukup ikuti tutorial yang akan oting buat di bawah ini.
Di bawah ini, oting akan tuliskan tutorial cara mengembalikan akun Lazada yang hilang.
1. Buka aplikasi Lazada
Jika bos bis belum mendownload aplikasi Lazada, silahkan download terlebih dahulu melalui app store dan playstore secara gratis.
2. Klik menu akun
Klik pada menu akun di pojok kanan bawah halaman beranda.
3. Klik masuk atau daftar
Klik pada tombol masuk atau daftar yang ada di bagian atas halaman akun.
4. Masuk dengan Google
Bos bis bisa mencoba masuk dengan akun Google. Namun, harus dipastikan bahwa bos bis sudah menautkan akun Google dengan akun Lazada milik bos bis sebelumnya.
5. Akun terlogin kembali
Login dengan Google akan langsung masuk ke halaman akun tanpa verifikasi.
Sebenarnya, akun Lazada tidak tersign-in tersebut bukan berarti hilang. Hanya saja tidak sengaja terlogout karena pembersihan cache misalnya, atau memang aplikasinya terhapus. Jika seperti itu, bos bis bisa langsung login kembali seperti biasanya.
Jadi itulah cara mengembalikan akun Lazada yang hilang. Terima kasih sudah membaca sampai akhir, dan semoga artikel kali ini bermanfaat untuk bos bis semua. Jika ada pertanyaan, bos bis bisa hubungi oting dengan klik ikon WhatsApp yang ada di bawah halaman ini. Bos bis juga bisa mencari artikel lainnya dengan mengklik kolom pencarian yang berada di atas halaman ini.