Cara Mengetahui Kode Voucher Shopee
Halo bos bis semuanya! Assalamualaikum! Kali ini oting akan berbagi cara mengetahui kode voucher Shopee. Shopee memiliki daya tarik banyak pengguna karena vouchernya yang berlimpah. Hal ini sangat menguntungkan para pembeli karena vouchernya bisa lebih menghemat pengeluaran saat berbelanja. Misalnya voucher gratis ongkir, gratis ongkir ini bisa menghemat pengeluaran sampai 10 ribu rupiah. Belum lagi ada voucher cashback koin yang jika dikumpulkan bisa digunakan untuk mengurangi jumlah belanjaan.
Bagaimana cara mengetahuinya? Di bawah ini oting akan tunjukkan tutorial untuk mengetahui kode voucher di Shopee.
1. Buka aplikasi Shopee
Pastikan bos bis sudah login menggunakan akun Shopee yang aktif digunakan.
2. Klik menu Gratis ongkir & Voucher
Di halaman beranda, klik pada menu gratis ongkir & voucher.
3. Berbagai pilihan voucher
Ada banyak pilihan voucher yang dapat diklaim. Ada voucher khusus, voucher sesuai kategori belanja dan voucher gratis ongkir.
4. Klik untuk klaim voucher
Bos bis hanya tinggal klik klaim untuk mengklaim voucher dan klik pakai untuk menggunakannya. Perhatikan saat mengklaim voucher. Setiap voucher memiliki batas expired masing-masing. Jangan terlalu terburu-buru mengklaim karena sayang jika masa berlakunya habis sebelum bos bis pakai.
5. Voucher dari toko
Selain voucher yang disediakan oleh Shopee, bos bis juga dapat menggunakan voucher yang dibagikan oleh Toko. Biasanya toko membagikannya melalui broadcast chat. Bos bis dapat mengecek broadcast chat yang dikirimkan oleh toko. Voucher akan tampil dan dapat diklaim seperti di bawah ini.
Jadi itulah cara mengetahui kode voucher Shopee. Hemat belanja dengan menggunakan voucher Shopee. Terima kasih sudah membaca hingga akhir dan semoga bermanfaat. Jika ada pertanyaan silahkan hubungi oting dengan klik ikon whatsapp di bawah ini. Bos bis juga bisa mencari artikel lain dengan memasukkan kata kunci ke kolom pencarian yang ada di bagian atas halaman ini.