Kenapa Pengembalian Dana di Lazada Gak Masuk Rekening?
Jika kamu melakukan pengembalian dana di Lazada, pengembalian dana akan tergantung dari metode pembayaran kamu saat kamu checkout.
Jika kamu checkout menggunakan rekening bank, maka nanti pengembalian dana akan langsung masuk ke rekening bank kamu. Tapi, adakalanya Lazada mengembalikan dana dalam bentuk voucher. Jadi kamu harus cairkan dulu dari voucher ke rekening bank kamu.
Kalau kamu bayarnya di indomaret, alfamart, atau gerai kurir terdekat, pengembalian dana kamu akan masuk ke saldo Lazada atau bisa juga dikembalikan dalam bentuk voucher refund. Voucher ini bisa kamu cairkan ke rekening bank kamu atau bisa kamu langsung belanjakan kembali.
Jika kamu checkout pakai OVO atau Dana. Pengembalian dana akan kembali ke rekening OVO atau Dana kamu. Dan kasus yang sama, Lazada mungkin saja mengembalikan dana dalam bentuk voucher.
Bagaimana caranya melihat voucher refund?
1. Masuk ke bagian Akun
2. Klik voucher di Lazada Credit
3. Klik Voucher refund
Jika pengembalian dana tidak kembali ke rekening kamu, kamu bisa cek di menu voucher refund ini. Voucher ini bisa kamu cairkan atau bisa kamu belanjakan kembali.