Kreasi Makanan Berbahan Dasar Mie Instan
Halo bos bis semuanya! Assalamualaikum! Mie instan masih menduduki puncak kuliner. Bagaimana tidak, mie instan yang direbus biasa saja jika ditambah telur, sayuran, ayam dan cabai saja sudah membuat semua orang tergiur. Ditambah lagi jika mie instan ini dibuat cemilan, semua orang pasti ingin mencobanya. Di bawah ini oting akan mencoba menjelaskan kepada bos bis semua berbagai kreasi makanan yang berbahan dasar mie instan.
1. Sosis gulung mie
Sosis gulung mie biasanya jadi sajian yang disukai anak-anak. Bentuknya berupa sosis yang digulung dengan mie instan yang sudah direbus lalu digoreng dengan minyak panas.
2. Martabak mie
Jika biasanya martabak berisi telur yang dicampur daging dan bawang yang banyak sekali. Kreasi martabak mie hanya perlu mencampur telur dan mie. Jangan lupa kulit martabaknya biar krenyes-krenyes. Menjadikan martabak mie ini, krenyes di luar dan lembut serta kenyal di dalam.
3. Mie Tek Tek
Kalau mie tek tek memang biasanya jadi makanan pilihan kalau malam hari. Jika ibu sudah lelah sama kegiatannya dalam sehari penuh, malam harinya sudah tidak lagi punya tenaga untuk memasak. Mie Tek Tek selalu menjadi pilihan dan penyelamat para ibu untuk sajian makan malam keluarga. Selain karena rasa mie yang lembut dan kenyal, mie tek tek punya bumbu rempah yang berbeda daripada mie instan.
4. Nugget mie
Nugget mie menjadi salah satu kreasi lain dari mie instan yang bisa dinikmati anak-anak. Tambahkan sayuran dan daging didalam adonan nugget mie agar anak lebih banyak mendapatkan nutrisi dibandingkan dengan memakan mie instan polos.
5. Donat mie
Donat mie ini sempat viral beberapa tahun lalu dan berangsur meredup sendirinya karena sudah tidak lagi populer. Donat mie ini punya bentuk persis seperti donat dengan bolong ditengahnya namun berbahan dasar full mie instan. Bahkan, beberapa penjual donat mie, tetap menggunakan bungkus mie instan untuk membungkus donat mie ini. Sajian yang sangat unik dan menarik.
Jadi itulah 5 kreasi makanan berbahan dasar mie instan. Menurut bos bis mana nih yang paling enak? Sebenarnya semua enak, tapi Oting sih mau pilih mie tek tek aja.
Terima kasih sudah membaca sampai akhir, dan semoga artikel ini bermanfaat. Jika ada pertanyaan, silahkan hubungi oting dengan klik ikon whatsapp yang ada di bawah ini. Bos bis bisa cari tutorial dan artikel lain dengan mengetikkan kata kunci di kolom pencarian.