>

Review Kapsul Untuk Mencret dan Nyerap Racun : Diapet NR

Review Kapsul Untuk Mencret dan Nyerap Racun : Diapet NR

Halo BosBis semuanya! Assalamualaikum! Kali ini Oting akan berbagi review kapsul untuk mencret dan menyerap racun, Diapet NR. Tapi, sebelum ke penjelasan lebih lanjut Oting mau disclaimer terlebih dahulu. Di sini Oting bukan tenaga ahli kerja kesehatan, apa yang Oting tuliskan di bawah ini murni berdasarkan apa yang tertera pada kemasan atau yang ada di website resmi kesehatan. Yuk, kita langsung saja ke review dan penjelasan lebih lanjut mengenai kapsul untuk mencret dan menyerap racun, Diapet NR.

Deskripsi

DIAPET NR (NYERAP RACUN) merupakan kombinasi dari Diapet Kapsul dengan karbon aktif dan Attapulgite untuk membantu mengurangi frekuensi buang air besar dan membantu memadatkan tinja serta menyerap racun pada penderita diare serta bukan sebagai pengganti oralit

Indikasi Umum

Membantu mengurangi frekuensi buang air besar dan membantu memadatkan tinja serta menyerap racun pada penderita diare serta bukan sebagai pengganti oralit

Komposisi

Attapulgite 200 mg, Karbon aktif 54,35 mg, Ekstrak psidii guajavae folium 80 mg, Ekstrak curcumae domesticate rhizome 67,92 mg, Ekstrak Terminalia chebulae Fructus 27,92 mg, Ekstrak Punicae Granati Pericarpium 24,16 mg

Dosis

Dewasa dan anak-anak: 2 kali sehari 2 kapsul.
Penyembuhan diare akut: 2 kali sehari 2 kapsul, dengan selang waktu 1 jam

Aturan Pakai

sesudah makan

Perhatian

Tidak dianjurkan untuk anak usia < 5 tahun. Penderita sebaiknya mengkonsumsi larutan cairan elektrolit tubuh. Bila dalam 3 hari tidak kunjung sembuh, sebaiknya dikonsultasikan ke dokter. Mempengaruhi absorpsi obat lain sehingga dianjurkan interval waktu 2-3 jam antara pemberian oral obat lain dengan produk ini.

Efek Samping

Pemakaian obat umumnya memiliki efek samping tertentu dan sesuai dengan masing-masing individu. Jika terjadi efek samping yang berlebih dan berbahaya, harap konsultasikan kepada tenaga medis.

Kemasan

1 Blister @ 4 Kapsul

Diproduksi Oleh

Soho Industri Pharmasi

Harga

Untuk harga 1 blister kapsul Diapet NR berkisar mulai dari Rp. 2.800,- hingga Rp. 7.200,-. Harga berbeda-beda tergantung kebijakan harga dari toko obat atau apotik masing-masing.

Jadi itulah review sekaligus penjelasan tentang kapsul untuk mencret dan menyerap racun, Diapet NR. Semoga reviewnya bermanfaat dan jika ada pertanyaan atau BosBis tertarik dengan topik seputar review obat, silahkan hubungi Oting dengan klik ikon WhatsApp yang ada di bawah ini.

artikel ini disiapkan oleh:

GR

full-time businessman. S1 T. Kelautan ITB. S2 MBA ITB.

pertanyaan lebih lanjut hubungi via WhatsApp
Categorised in: ,