Review Obat Herbal Anak untuk masuk Angin: Contrexyn
Bismillahirahmanirrahim, Hai Bos Bis Oting mau review obat herbal untuk masuk angin yang cocok buat anak-anak. Yuk dibaca sampai akhir yaaa 🙂
Kita udah tau ya Bos Bis kalau obat Contrexyn biasa kita temui dalam bentuk tablet, tapi ternyata ada juga obat Contrexyn sirup dengan kandungan herbal alami. Harga 1 sachet Contrexyn Herbal itu dibandrol sekitar Rp 900 – Rp 2.000an, harga tersebut harga perkiraan ya Bos Bis, bisa berbeda-beda tergantung toko atau daerah Bos Bis. Obat ini juga gampang banget dicari ya, bisa ditemukan di apotik, toko obat, atau minimarket terdekat.
Contrexyn Herbal Masuk Angin
MEREDAKAN MASUK ANGIN DAN GEJALA-GEJALANYA PADA ANAK
Isi bersih: 7,5 ml
Komposisi:
Tiap sachet (7,5 ml) mengandung ekstrak yang setara dengan:
- Zingiberis officinale Rhizoma (Jahe) 150 mg
- Foeniculi vulgare Fructus (Adas) 200 mg
- Helicteres Isorae Fructus (Kayu Ules) 200 mg
- Syzygium aromaticum Folium (cengkeh) 200 mg
- Mentha arvensis Folium (Daun Mint) 300 mg
- Phyllanthus niruri Herba (Meniran) 25 mg
- Mel depuratum (Madu) 1650 mg
Bahan Tambahan:
Sucroses, Methyl Paraben, Sodium Benzoat, Acesulfame K, Sucrafose, Peppermint Oil, Honey Flavour
Khasiat dan Kegunaan:
Membantu meredakan masuk angin dan gejala-gejalanya seperti: Sumeng (Meriang), Pusing, Perut mual dan kembung
Aturan Minum:
- Anak umur 2-6 tahun: langsung diminum 1 sachet atau dicampur dengan 1/2 gelas air hangat, minum 3 sachet sehari
- Anak umur 6-12 tahun: langsung diminum 2 sachet atau dicampur dengan 1/2 gelas air hangat, minum 6 sachet sehari
- Kocok dahulu sebelum minum
Diproduksi oleh:
PT Supra Ferbindo Farma
Bekasi – Indonesia
POM TR. 142 680 761
Semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi untuk Bos Bis semua ya yang sedang mencari obat buat anaknya ya. Semoga sehat selalu 😊