>

Review Salep Untuk Mengobati Panu, Kadas, Kudis, Kurap, Kutu Air, dan Gatal-gatal : Salep 88

Salep Kulit 88 adalah anti-fungal topikal yang mengandung Salicylic Acid, Benzoic Acid, Sulfur Praecipitatum. Salep kulit 88 digunakan untuk mengatasi permasalahan penyakit kulit yang disebabkan oleh infeksi jamur, scabies (kudis), serta infeksi bakteri ringan. Basis dari salep ini dapat melindungi kulit dari air dan kotoran, serta cocok digunakan pada kondisi yang basah dan lembab di daerah tropis.

Keterangan Salep Kulit 88

  • Golongan: Obat Bebas
  • Kelas Terapi: Antijamur topikal
  • Kandungan: Salicylic Acid 60 mg, Benzoic Acid 65 mg, Sulfur Praecipitatum 60 mg
  • Bentuk: Salep
  • Satuan Penjualan: Pot Plastik
  • Kemasan: Pot Plastik @ 6 gram.
  • Harga: Rp10.800 – Rp16.300 Per Pot (Harga berbeda di tiap apotik)
  • Farmasi: Meccaya.

Kegunaan Salep Kulit 88

Salep Kulit 88 digunakan untuk mengatasi :

  • infeksi jamur,
  • penyakit kulit seperti panu,
  • kadas,
  • kurap,
  • kudis,
  • kutu air
  • gatal-gatal karena jamur

Dosis & Cara Penggunaan Salep Kulit 88

  • Salep Kulit 88 dioleskan 3 kali sehari secukupnya pada bagian yang sakit dan gatal.
  • Sebelumnya dibersihkan dan dikeringkan terlebih dahulu.
  • Obat ini hanya untuk pemakaian luar.

Cara Penyimpanan

Simpan pada suhu di bawah 30 derajat Celcius, jauhkan dari jangkauan anak-anak.

Efek Samping Salep Kulit 88

Belum ada efek samping yang dilaporkan. Jika mengalami efek yang tidak diinginkan, konsultasikan dengan dokter.

Kontraindikasi

Hindari penggunaan obat ini pada pasien yang hipersensitif terhadap komposisi Salep Kulit 88.

No. Registrasi

BPOM: QD191716891

artikel ini disiapkan oleh:

Otong (admin)

Otong siap bantu bos!

pertanyaan lebih lanjut hubungi via WhatsApp
Categorised in: ,